Melatih Kemandirian Anak Day 8 : Dress Up and Undress
Kamis, Desember 07, 2017Day 8
Skill #2
Berpakaian dan melepas pakaian pun sebenarnya Syaima sudah menunjukkan kesiapan.
Tapi ada beberapa hal yang masih agak menantang. Karena jangkauan tangan Syaima masih kurang untuk beberapa pakaian.
Ini sekaligus melatih motorik nya, membuka kancing, resleting, snap, dll.
Selain itu target saya buka hanya belajar memakai-melepas baju, tapi juga berbagai jenis pakaian dan aksesoris nya, seperti topi, kerudung, kaos kaki, sepatu, dll.
Ini adalah pengantar yang saya tuliskan 7 hari yang lalu.
Setelah sepekan melatih Syaima mandi sendiri dengan lebih intensif, saatnya memulai tantangan berikutnya : Memakai dan Melepas Pakaian Sendiri.
# Pakaian Dalam
Syaima sudah terbiasa melepas pakaian dalamnya sendiri.
Dan kadang-kadang memakainya sendiri.
Baru pakaian dalam (celana) saja sih. Tidak apa.
Karena memang ini yang paling mudah.
# Pakaian Atas
Untuk memakai baju atau kaos, syaima belum bisa karena tangannya masih belum terlatih.
Sekarang ini sudah mulai memasuki tahap berlatih memakai baju/atasan.
Saya perkenalkan padanya bahwa baju memiliki tiga lubang.
Lubang tangan kanan, lubang kepala, lubang tangan kiri.
Kadang-kadang saya membantunya sambil menyanyikan lagu.
Lubang kanan, untuk tangan kanan.
Lubang kiri, untuk tangan kiri.
Lubang kepala, untuk kepala.
Tariiikkk...
Rapihkan...
Walau belum bisa, setidaknya dia sudah paham langkah yang harus dilakukan ketika memakai baju.
Bukan asal masuk ke sembarang lubang.
# Pakaian Bawah
Syaima sudah biasa melepas celana panjangnya sendiri.
Awalnya, jangan tanya, dia selalu berkata 'aku tidak bisa'.
Dengan sedikit kesabaran, alhamduliLLaah dia sudah rutin melepas celana panjangnya sendiri setiap pulang sekolah atau setelah bepergian.
Untuk memakainya ?
Butuh energi ekstra 💪
Bismillaah
# KepalaTopi sudah bisa dengan mudah dia lakukan.
Tapi kadang masih miring atau terbalik posisi belakangnya ada di depan.
:D
Kerudung, masih perlu berlatih lagi untuk bisa memakai dengan rapi.
# Kaki
Hal lain yang sudah biasa dia lakukan sendiri adalah mengenakan sepatu.
AlhamduliLLaah dia sudah rutin memakai dan melepas sepatu sendiri.
Tapi untuk kaos kaki, belum bisa, karena tight and stretch.
Yang ini memang belum intens saya latih.
Harus mulai saya intensifkan sepertinya.
0 komentar