Resume KulWhapp : Natural Anti Aging (Utami Dewi)

Kamis, Juli 27, 2017

Resume KulWhapp Cantik dan Sehat

Narasumber : Utami Dewi
Hari : Senin
Tanggal : 24 Juli 2017
Pukul : 09.00-11.0
Moderator : Iffa
---------------------------
Profil Narasumber
*Nama Lengkap :*
Utami Dewi Kania
*Nama Panggilan :*
Tami
*TTL :*
Bandung, 9 Juli 1986
*Latar Belakang :*
Professional Muslimah Aesthetician
*Pekerjaan :*
- Konsultan Kecantikan khusus Muslimah
- CEO Arrayu Muslimah Medi-Spa & Derma Skincare
- Pengajar Tetap Kelas Kecantikan Akhwat di Pesantren Al Jannah, Karawang
- Pemateri Tetap WAG Muslimah Beauty Talk
*Motto Hidup :*
"Always work with your passion"
*Visi :*
Mencetak Wanita Muslimah Indonesia Agar Menjadi Agen Perubahan yang Tidak Hanya Pintar dan Berakhlak Baik, Namun Juga Cantik Terawat Luar Dalam
*Misi :*
Menjadi Madrasah Pertama Untuk Buah Hati & Ahli Kecantikan Muslimah Pertama di Indonesia
*Riwayat Pendidikan :*
- TK Bhayangkari 1, Bandung
- SD Negeri Soka III, Bandung
- SMP Negeri 2, Bandung
- SMA Negeri 1, Bandung
- DII PGTK Tadika Puri, Bandung
- Fakultas Pendidikan Bahasa Perancis di UPI, Bandung (blm selesai)
- Professional Aesthetician Class di Esthetico Derma Institute, Semarang
*Pengalaman Kerja :*
- Sales Administration di PT.Daya Adira Mustika (HONDA Group), Karawang
- Guru Bahasa Inggris TK Bintang Annisa, Karawang
- Beauty Advisor di Martha Tilaar Group, Bandung
*Pengalaman Organisasi :*
- Anggota Organisasi IIP (Institute Ibu Professional), Karawang
- Pengurus Organisasi IIBF (Indonesian Islamic Business Forum), Karawang
*Prestasi :*
- Juara 1 Lomba Pasanggiri Mojang Jajaka Alit, Bandung (1995)
- Juara 1 Penari Tradisional Sunda Remaja, Bandung (2000)
- Juara 1 Kompetisi Tari Jaipong, Bandung (2004)
- Professional Aesthetician Terbaik (Medi-Spa & Facial)  Esthetico Derma Institute, Semarang
*Usaha yang Ditekuni :*
- Salon Muslimah Ghaida (2011 - 2015)
- Toko Kosmetik Ghaida (2013 - 2015)
- Arrayu Medi-Spa & Derma Skincare (2016 - sekarang)
*Kontak Pribadi*
Telf/WA :
081221701999
FB :
Utami Dewi
IG :
arrayu.muslimah_medispa
e-mail :
utamidewikania2@gmail.com
---------------------------
Materi dari Teh Tami :
*NATURAL ANTI-AGING*
By : Utami Dewi
Professional Muslimah Aesthetician
Memasuki usia 23-25 tahun, tanpa kita sadari aging (penuaan dini) perlahan terlihat pada kulit wajah. Kulit secara alami akan kehilangan kolagen dan juga elastin.
"Penuaan (aging) adalah suatu proses menghilangnya secara perlahan-lahan kemampuan jaringan untuk memperbaiki diri dan mempertahankan struktur dan fungsi normalnya sehingga tridak dapat memperbaiki kekurangan yang didierita. Tidak seorangpun yang dapat menghentikan proses penuaan."
Jenis kulit normal cenderung kering akan mengalami proses penuaan lebih cepat daripada jenis kulit berminyak.
Beberapa hal yang akan mempercepat penuaan dini datang adalah :
*√ Kurang Tidur*
Hormon stress (kortisol) akan memecahkan kolagen kulit anda.
*√ Merokok*
Radikal bebas yang masuk kedalam tubuh akan mempercepat proses penuaan dini
*√ Kurang Olahraga*
Olah raga akan membantu kulit anda mengeluarkan keringat yang didalamnya terkandung racun-racun tubuh.
Banyak orang yang memahami anti-aging hanya sebatas mencegah penuaan pada kulit atau penampilan fisik seperti mencegah terjadinya keriput, flek-flek hitam pada kulit dan sebagainya. Sehingga banyak orang yang hanya fokus memperbaiki dan mempertahankan penampilan luar seperti mengkonsumsi suplemen atau perawatan ke salon secara rutin untuk perawatan kulit, tata rias dan lain-lain. Tapi tidak banyak yang memahami bahwa anti-aging bukan hanya untuk itu, tapi untuk seluruh bagian tubuh tidak terkecuali organ dalam tubuh yang justru sangat vital peranannya dalam mencegah terjadinya penuaan dini. Jika organ dalam tubuh berfungsi secara optimal maka akan membuat penampilan fisik juga terlihat optimal.
Pengaplikasian cream anti-aging terbaik adalah pada malam hari (sebelum tidur). Saat memilih krim malam, sangat dianjurkan untuk memilih krim yang kaya kandungan antioksidan, seperti vitamin C Selenium, AHA fruit acid, dan glycolic acids.
Berikut bahan-bahan alami yang berfungsi sebagai anti-aging.
*•  TELUR*
Caranya :
Campurkan 1 sdm putih telur dengan 1/4 sdt madu dan beberapa tetes air lemon.
Gunakan 1-2x seminggu sebagai masker wajah.
*• WORTEL*
Rebus 1/2 potong wortel dengan 1/2 potong kentang. Lumatkan. Lalu tambahkan sedikit baking soda dan air kunyit.
Gunakan 1-2x seminggu sebagai masker wajah.
*• SANTAN KELAPA*
Ambil santan dari kelapa tua.
Gunakan 1-2x seminggu sebagai masker wajah.
*• PISANG*
Lumatkan 1 buah pisang yang sudah matang (lebih baik jenis pisang ambon) lalu tambahkan beberapa sendok air hangat hingga menjadi pasta.
Gunakan 1-2x dalam seminggu sebagai masker wajah.
Selamat Mencoba,sahabat Muslimah.
Utami Dewi
Professional Muslimah Aesthetician
Konsultasi GRATIS
(jadwal diinfokan di FB & IG)
FB : Utami Dewi
IG : arrayu.muslimah_medispa
---------------------------
💕 Pembahasan Materi NATURAL ANTI-AGING
Usia awal kita melakukan perawatan, menentukan +/- 60% output atau treatment goals. Idealnya memang diusia 25-30 tahun perawatan sudah diperlukan.
Kemudian, pola hidup dan juga kesehatan pencernaan *sangat memperngaruhi* kondisi kulit kita.
Jadi, masih males jaga pola makan?
---------------------------
💕 Pembahasan Materi NATURAL ANTI-AGING
Banyak client yang dtg utk konsultasi keluhan kecantikan mereka, terutama aging (penuaan) yang hadir tanpa disadari.
How come dear?
Coba cek pola tidur..
Coba cek makanan bergizi apa saja yang dikonsumsi 3 bulan terakhir..
Coba cek berapa liter air yang dikonsumsi setiap hari..
Buah? Ada setiap hari dimeja makan atau tidak?
Sayur? Jangan2 hanya stock sayuran untuk bikin masakan aja..
Nah, klo udah begitu biasanya meratapi diri, menyalahkan deretan skincare yang sudah dibeli (pdhal dipake juga jarang). #tragisya
---------------------------
💕 Pembahasan Materi NATURAL ANTI-AGING
Pencegahan Keratosis Pilaris
Tidak ada cara mencegah keratosis pilaris, namun ada beberapa cara untuk mengurangi risiko mengalaminya.
Beberapa caranya adalah:
- Memakai pelembap kulit yang sesuai dengan jenis kulit Anda.
- Gunakan mesin pengontrol kelembapan ruangan.
- Jangan mandi terlalu lama karena aktivitas ini bisa menghilangkan minyak alami kulit Anda Mandi dengan air hangat.
- Mengeringkan kulit secara merata setelah mandi dan memakai produk pelembap kulit.
- Gunakan sabun ringan yang disertai minyak sebagai pelembab.
---------------------------
💕 Pembahasan Materi NATURAL ANTI-AGING
Penggunaan sunblock juga dapat menghambat timbulnya aging.
Pilihlah sunblock yang berbahan dasar anti oksidan dan  mengandung Zinx Oxide atau Titanium oxide.
Berikut cara menentukan waktu pemakaian sunblock :
Sebaiknya sunblock diolehkan secara merata sebelum mengering atau menggumpal sehingga olesan cairan sunblock tidak merata.Gunakan sunblock 15 – 30 menit sebelum terpapar sinar matahari diluar ruangan. Hal ini dimaksudkan supaya sunblock benar – benar meresap kedalam kulit.No atau kadar SPF sunblock akan menentukan berapa lama kulit terlindungi dari paparan sinar matahari. Untuk itu sebaiknya setelah masa efektivitas usai, oleskan kembali sunblock di area tubuh yang terbuka.
---------------------------
💕 Pembahasan Materi NATURAL ANTI-AGING
*Bolehkah Penggunaan Sunscreen pada Bayi?*
Pada umumnya Sunscreen mempunyai kadar SPF yang lebih rendah dibandingkan no SPF yang terkandung dalam sunblock.
Biasanya jumlah no SPF pada sunscreen tidak akan lebih dari 15.
Lalu bolehkan bahkan perlukah bayi menggunakan sunscreen pada kulitnya??
Selama kandungan pada sunscreen berasal dari zat yang aman maka pemakaian sunscreen ini justru dianjurkan untuk menghindari dampak negatif paparan sinar matahari.
Berikut tips pemakaiannya :
1. Pada usia setengah tahun atau 6 bulan keatas, bayi memerlukan sunscreen jika terpapar sinar matahari secara langsung karena kulit bayi masih sangat rentan. Sedangkan bayi dalam usia dibawah enam bulan tidak dianjurkan berada dibawah paparan sinar matahari.
2. Oleskan sunscreen yang mengandung zinc dioksida dan titanium dioksida pada kulit bayi yang akan terpapar sinar matahari.
3. Hindari sunscreen yang mengandung bahan kimia berbahaya demi mencegah infeksi pada kulit bayi
4. Gunakan sunscreen dengan SPF yang sedang atau tidak lebih dari SPF 15
5. Aplikasikan sunscreen pada kulit bayi secara berkala karena perlindungan yang diperoleh tidak bisa didapat dalam waktu yang lama.
---------------------------
DISKUSI
---------------------------
Iffa :
Apa saja tanda tanda penuaan yang harus dengan segera kita ketahui?
Teh Tami :
Aging biasanya diawali dengan penurunan elastisitas kulit.
Bibir terasa kering dan kulit tubuh bersisik. Kemudian timbul uneven skin tone (rona kulit tidak merata).
Barulah muncul melasma tipis di area tertentu.
---------------------------
Qiqi :
Nama saya qiqi dari cikarang mba, saya mau tanya gimana caranya mencegah jerawat batu yg dalemnya itu nanah mba, sembuhnya lama tapi sering timbul lagi jerawatnya dan apa sama penanganan jerawat di wajah sama di punggung...??
Terimakasih mba tami jawabannya.
Teh Tami :
Dengan kondisi "jerawat batu" ini sepertinya harus saya analisa. Khawatir nya bukan sejenis jerawat tapi keratosis. Usahakan tidak dipencet2 dulu ya.
Utk jerawat dipunggung, bisa diatasi dengan menggunakan sabun mandi yang mengandung sulfur. Atau bisa juga dengan dibaluri bidara yang ditumbuk. Pengolesan bedak cair yang mengandung retinoic juga bisa dilakukan.
---------------------------
Afril :
Mba tami, usia saya skrg 35tahun. Bagaimana cara mengatasi kulit kusam. Perawatan seperti facial itu apakah baik? Dan sebaiknya berapa lama periode facial dilakukan?
Teh Tami :
Kulit kusam terjadi karena banyak hal teh, diantaranya penumpukan sel kulit mati, melanin kulit meningkat (krn tidak menggunakan sunblock yang tepat ketika outdoor activity), kekurangan cairan, KB hormonal, gangguan pencernaan atau seiringnya kematangan usia 😊
Periode facial standarnya 1x dalam 1 bulan, diselingi face acupressure (totok wajah).
---------------------------
Yuning :
Sekarang saya usia 23thn nih teh,  nahh untuk mencegah penuaan dini sebelum penuaan itu muncul untuk usia2 seperti saya yg jarang bangeeeettt bahkan hampir tidak pernah pake bedak itu seperti apa? Katany bedak itu jg penangkal matahari..
Teh Tami :
InsyaAllah bisa menggunakan masker yang sudah diresepkan (dilampirkan pada materi). Ada bedak untuk mengatasi/mencegah melasma, disarankan tidak menggunakan bedak bayi (beda pH) dan bedak TWC (two way cake).
Iffa :
Wahh,  berati bedak juga jangan sembarangan ya teh Tami.. Aman ga sih teh kalo pake bedak?
Teh Tami :
Iya, InsyaAllah aman.
Selama merknya jelas, BPOM nya ada.
Dan sesuai jenis kulit.
Jangan lupa juga utk selalu membersihkan wajah setiap hari untuk mencegah penyumbatan pori2.
---------------------------
Hevy :
Untuk perawatan anak yg sering terpapar sinar matahari langsung dengan apa ya, mbak tami?
Dulu waktu masih sekolah smp nggak aware banget sama perawatan dan sering terpapar matahari, nyadarnya nya pas uda sma pori2 tampak lebar.
Sebenernya sejak usia berapa kita bisa memberikan treatment di wajah?
Teh Tami :
Anak2 boleh kita pakaikan sunblock. Ada yang formulanya khusus utk anak. Bahkan banyak skrg produk perawatan bayi yang menyediakan sunblock khusus bayi/anak2. Merk sebamed, banana boat, dll.
---------------------------
Gian Yunfika :
Teh tami mau tanya: umur saya sekarang 29.
Kalo flek hitam, termasuk salah satu ciri penuaan ga yah? Karena dr remaja saya kurang suka bersolek pake krim2 an segala macem. Baru sadarnya skrg (sama kaya mbak hevy) untuk menghilangkan flek sama kerutan di sekitar mata itu gimana yah?
Teh Tami :
Betul teh, itu merupakan salah satu penuaan juga.
Solusinya bisa dengan rutin facial, konsultasikan dengan ahli kecantikan atau dokter kulit utk melakukan peeling yang aman.
Utk lingkaran hitam dpt dikompres dengan tea bag dingin atau menggunakan serum khusus utk dark circle nya. Dibantu dengan totok wajah juga.. Agar aliran darah diwajah lancar.
---------------------------
Mba Ummi :
Mbak tami, bagaimana dengan pria? Apakah sama? Perawatan nya pun seperti apa?
Teh Tami :
Basicly sama,
perlindungan dari sinar matahari, pengangkatan sel kulit mati (facial).
Namun jenis skincare nya saja yang berbeda.
Karena tipikal kulit laki2 berbeda dengan wanita.
---------------------------
Nurul :
Klo keratosis atau spruten n sejenisnya, apakah harus ke dokter kulit (dibakar atau cauter) atau bisa dihilangkan secara alami di rumah ?
Teh Tami :
Iya teh, langkah paling mudah dicauter.
Kalau mau bersabar bisa dengan peeling dengan soft peel tapi tidak bisa hilang sepenuhnya.
---------------------------
Sita :
Usia saya 37thn mba Tami, kalo keluar rumah jadi minimal apa aja yang harus dipakai untuk melindungi kulit wajah?
Biasanya saya cuma pakai krim yang ada SPF nya tanpa pakai bedak, apakah sudah cukup?
Teh Tami :
Iya, sudah betul teh. Asalkan sunblocknya sesuai jenis kulit dan pastikan berbahan dasar air.
Cara membedakan nya, coba lihat Ingredients nya pada kemasan sunblock.
Ingredients :
Water/Aqua,....,....., etc.
Be a smart buyer.

Sita :
Kalo bahan dasarnya oil trus dikombinasi essential oil gimana mba?
Teh Tami :
Jenis kulit nya apa mba?
Sita :
Kombinasi mba normal cenderung berminyak sepertinya.
Teh Tami :
Sebaiknya hindari skincare yang berbahan dasar oil, karena akan menambah komedo & jerawat nantinya.
Pemakaian essential oil juga harus sesuai takaran & jenis kulit.
Green tea, white tea, argan atau lemon oil boleh dipakai.
Khusus untuk pijat wajah saja kemudian bersihkan.
---------------------------
Ummi Luthfan :
Keratosis atau spruten sih apa ?
Afwan bintik" di muka bukan ?
Teh Tami :
Keratosis itu keratin yang menebal di jaringan kulit.
---------------------------
Ihda Sari :
Mba tami...salam kenal, mau tny mba :
1. Apakah Keratosis = bintik kolesterol ?
2. Penyebabnya apa yaa mba ?
3. Kalau di cauter sakitkah ? Dan apakah bs kembali lg/kambuhan ?
Teh Tami :
InsyaAllah tidak sakit, sebelumnya dilakukan pembiusan ringan dulu. Penyebabnya bisa karena genetic dan juga jenis makanan siap saji yang sering disantap.
Keratosis ini banyak jenisnya. Ada keratosis seboroik juga pilaris.
Benjolan-benjolan keratosis seboroik bisa tumbuh di mana saja, kecuali pada telapak tangan, telapak kaki, atau membran mukosa (lapisan seperti di dalam mulut atau hidung). Bagian tubuh yang sering menjadi lokasi kemunculan benjolan ini adalah wajah, dada, bahu, serta punggung.

Ummi Luthfan :
Klo laser sprti apa?
Apa bisa sm Teh Tami?
Skt ga?
Teh Tami :
Lebih tepatnya cauter, untuk "membakar" keratosis tsb. Setelah itu ada pengolesan cream khusus lalu dilanjut cream pencerahan.
Bisa dengan medical aesthetician teh, saya ada temen yang bisa.
Mudah2an nanti bisa diadakan pelayanan nya di klinik saya.
#berdoakenceng2
---------------------------
Yuni :
Teh tami apakah orang yg pakai cadar masih perlu menggunakan sunscreen ya untuk menghindari penuaan dini?
Teh Tami :
Tentu teh, sinar matahari menembus kain yang kita gunakan terutama jika warnanya gelap. Saya pun pakai niqob, masih belajar tapi.. Semangat !
---------------------------
Ihda Sari :
Mba tami, klo di dalam rumah perlukah kita memakai moisturizer dsb ? Kadang2 kita suka malas klo gak keluar rumah.
Teh Tami :
Klo dirumahnya tetep jemur baju, nyapu halaman.. Ya tetep perlu pake sunblock. Memang gak akan kerasa skrg efeknya klo kita tidak disiplin, tapi jangka panjang...
Urusan domestik rumah beres, wajah ttp terawat 😘
---------------------------
Mba Iffa :
Alhamdulilah..
Sudah pukul 11
Terima kasih kepada teh Tami yang sudah bersedia menjadi narasumber tetap 😍😍 yang insya allah ilmunya bermanfaat untuk ema ema keceehh disini.. 
Nantikan kembali diswhap cantik sehat di senin yang Akan datang insya allah..
Yang pastinya dengan tema yang tak kalah menarik..
Mohon maaf apabila dalam mendampingi Ada kesalahan yang membuat kurang nyaman..
Terima kasihh..  🌼🌼🌼🌼🌸🌸🌸🌸
Semangat senin, 
Salam cantik Dan sehat..
Teh Tami :
Sama2 teh iffa, semoga bermanfaat ya ilmu saya yg sedikiiiiit ini. Have a nice day, beautiful mommy 🍎💕
---------------------------

You Might Also Like

0 komentar