Free Printable Picture Book: Bayi

Selasa, Juni 23, 2020



Ada kah yang sedang punya bayi di sini?

Bayi saya sekarang berusia 18 bulan dan sangat tertarik pada beberapa hal. Diantaranya adalah ayam dan bayi—iya, bayi yang suka pada bayi—.

Oh, dan tentu saja kucing. Anak mana sih yang tidak suka kucing. Sepertinya semua anak suka kucing—dan pemadam kebakaran—ya. Hihii.

Setiap kali dia—Maryam—melihat gambar bayi di buku—sebagian besar di buku Ummi—biasanya dia akan langsung teriak excited dan memanggil-manggil saya untuk menunjukkannya.

"Ummi, Ummi, tu...!" Begitu serunya setiap kali melihat gambar bayi.

Saya punya satu buku yang membahas tentang aneka stimulus untuk bayi hingga balita. Dan di buku tersebut ada banyak sekali gambar bayi. So, bila buku ini tidak ada di rak buku Ummi, bisa dipastikan buku ini berada di rak buku anak-anak.

Dan buku tersebut adalah salah satu buku kesukaan Maryam. Dia bisa berlama-lama mengamati berbagai gambar-gambar yang ada di dalam buku tersebut sambil senyum-senyum sendiri.

Belum lagi buku Mba Syaima, yang bukunya masih didominasi gambar.

Akhirnya, saya pun memutuskan untuk menyusun sendiri buku bergambar (picture book) khusus untuk Maryam.

Alhamdulillaah, Allah beri ide ini.

Saya segera berburu gambar gratisan yang biasanya berlisensi free for personal use atau non commercial.

Pilihan saya jatuh pada gambar berformat PNG. Karena saya memang ingin fokus pada obyek gambar saja.

Kemudian, tinggal disusun satu per satu, halaman per halaman.
Saya membuatnya di Canva, aplikasi desain jutaan orang. Hehee.

Setelah selesai, saya simpan dalam bentuk pdf untuk dicetak.

Saya belum puny versi cetaknya, karena semalam printernya trouble ketika saya ingin mencetak. Qadarullaah. Sepertinya harus ganti cartridge.

Bagi teman-teman yang berminat juga, bisa klik tautan di akhir post ini ya.

Setelah file terbuka, pilih menu download.

Print dalam format booklet akan lebih bagus. Tapi jika tidak bisa pun tidak masalah.

InsyaaAllaah kualitas gambarnya jernih.

Sekali lagi, ini picture book ya teman-teman. Tidak ada teksnya.

Selain tema bayi, saya juga membuat tema kucing dan ayam. Ditunggu ya di post berikutnya, insyaaAllaah.

Selanjutnya saya juga ingin membuat lagi untuk usia lebih besar dengan tambahan teks pendek.

Semoga bermanfaat. Dan jika ada kesalahan dalam postingan ini, semoga Allah mengampuni ku.

Link download:
https://drive.google.com/file/d/1DtaMQ0Le65sFwFmz20_nZob4fHMck59O/view?usp=drivesdk

You Might Also Like

0 komentar